Sunday, 3 August 2008

makna sebuah aturan

Kalo ada yang menyaksikan acara terbesar yang diselenggarakan diseluruh stasiun televisi dalam rangka 100 tahun kebangkitan nasional, tak dipungkiri bahwa dengan aturan lah harmonisasi tarian, musik,dan parade lainnya dapat terwujud.

Hal ini saya sadari sejak dimulainya acara tersebut, pasukan terjun payung yang mengikuti aturan agar dapat tepat mendarat pada point landingnya, 600 penari saman yang mengikuti aturan dapat memasuki arena dengan apik, menari dengan gerakkan yang serentak. Pada intinya acara ini yang melibatkan berbagai pihak dengan jumlah yang sangat besar dapat berjalan dengan baik karena satu hal: aturan. Seluruh pihak yang ikut serta mengerti tentang aturannya, mereka bekerja dengan kemahiran yang mereka miliki, penyanyi menyayi, penari menari, dan pemain musik melantunkan nadanada pengiring penyanyi dan penari tadi semua dilakukakn berdasarkan aturan!!. Semua terlihat harmonis, indah dan spektakuler. Kagum saya melihat semua penampilan pada acara itu. Apa saya yang norak, atau karena rasa rindu akan persatuan yang benar-benar satu diantara seluruh rakyat yang menyatakan dirinya sebagai rakyat bangsa Indonesia. Tak ada lagi daerah yang ingin pecah dari Indonesia. Serentak kita berjalan demi kesejahteraan bangsa. Tak ada lagi induvidu yang induvidualisme,atau semau gue.

Walau hanya menonton dari televisi tapi ada suatu rasa yang membuat saya harus berulang kali memeluk lengan, bukan karena dingin, lebih karena takjub. Saya membayangkan harmonisasi itu ada dalam keseharian, ada dalam setiap desah nafas Indonesia. BAYANGKAN!!! Akan jadi apa Bangsa ini jika keharmonisan tadi benar-benar terwujud?? NEGARA YANG TIDAK HANYA MEMILIKI DAERAH YANG BESAR,BUKAN HANYA BERPENDUDUK DENGAN JUMLAH BESAR,TAPI BESAR DALAM HAL SEGALA HAL (KESEJAHTERAAN) !! Niat tulus para pejuang kebangkitan, pemuda bangsa, para dokter yang telah mencetuskan hari kebangkitan ini dapat terwujud.

Saya jadi teringat akan euforia yang saya rasakan saat menyaksikan para srikandi berjuang untuk uber. Penonton di istora secara magics menyalurkan euforia nya keseluruh rumah yang sedang menyaksikan perjuangan srikandi Indonesia. Semangat, pantang menyerah serta tak gentar mereka melawan cina. Dan hal yang MENAKJUBKAN kita mendukung mereka untuk bangsa. Saya kembali memimpikan kita sedang bahu menbahu,saling memberi semangat dalam mencapai prestasi. Bukan untuk pribadi tapi untuk bersama. Jika belajar merupakan proses pemahaman tidak semata mencari sang juara akan kah kita saling membantu agar ilmu yang kita miliki dapat dimiliki yang lain?? Bayangkan!!! Diluar kelebihan yang diberi Allah kepada masing-masing induvidu, PENCERDASAN MASSAL!! Akan jadi apa bangsa ini jika semua manusia cerdas dengan kepedulain yang tinggi bersatu, berjalan beriringan, demi satu tujuan??!!

Tulisan ini hanya penggugah untuk “pembunuh”egois!!!

No comments: