Tuesday, 27 April 2010

Mereka bilang itu sisiak!

Minggu ke 4 di siklus kecil merupakan minggu ujian. Di hari pertama di minggu ini kita melakukan lotting untuk menentukan penguji. Di radiologi ada 4 penguji yang masing-masing ada kelebihan dan kekurangan. Ada penguji yang di legenda kan terkadang menumbalkan orang-orang pintar ( beliau akan terus bertanya sampai si dokter muda terdiam), ada penguji yang terkenal disiplin dan selalu bikin deg-deg an saat bimbingan, ada penguji yang lemah lembut dan selalu meluluskan dengan membebankan tugas baru, dan merasa sangat beruntung lah orang-orang yang mendapatkan penguji yang dikabarkan hanya menilai cara pemasangan foto rontgen dan skill bahasa inggris.

Ini hari kedua minggu ujian, jadwal konsulen super disiplin yang melakukan pelayanan. Adalah kewajiban dokter muda untuk ikut dalam pelayanan pembacaan foto. Dan beliau adalah tipe konsulen yang suka memegang absensi. Deg dug daaar... satu-satu nama yang memang sudah langganan beliau, tampil untuk membaca foto. Dan tersebut lah dua nama senior kami yang tidak langganan dan sialnya sedang tidak berada di ruangan. Nama pertama beruntung karena dia tidak berada jauh dari ruang pelayanan. Dan ketidak beruntungan memihak senior ke 2 yang diketahui sedang makan.

Bhuaar... hancur lah mood sang konsulen. Beliau tidak banyak bicara hanya berkata : bagus ya udah makan, saya aja dari tadi belum makan. Lalu diam dalam tumpukan foto-foto. Tak disangka tak dinaya, beberapa saat kemudian sekretaris bagian memanggil orang-orang yang akan ujian dengan penguji yang di legenda kan terkadang menumbalkan orang-orang pintar. Awalnya kami mengira ini lotting ke dua untuk mengetahui urutan ujian. Ternyata tidak!!! Ini lotting untuk menukar penguji. Si senior ke dua yang tadinya aka di uji oleh penguji yang dikabarkan hanya menilai cara pemasangan foto rontgen dan skill bahasa inggris harus bertukar posisi dengan seseorang dari penguji lain. Malang sudah. Kebahagian berpindah ke tangan teman kami yang beruntung.

Hufftt..nasib dapat berubah didetik-detik teakhir, sehari sebelum ujian kedudukan keberuntungan bisa berpindah dengan mudah hanya karena keteledoran. Jangan pernah!! Jangan pernah bertingkah di minggu ujian jika anda masih menginginkan sisiak elok di pihak anda! Karena kelulusan dokter muda tidak mutlak berdasarkan keilmuan dan keahlian yang anda miliki tapi attitude dan disiplin. Karena ujian untuk dokter muda bukan lembaran soal dengan option abcd, tapi seorang penguji dengan sifat kemanusiaan nya.
Semoga lulus siklus radiologi!! ^0^

2 comments:

tiwi putri said...

haaa!!!! semu mitos berubah!! mendadak yang biasanya gampang kasih A tiba2 beredar kabar ada 4 dari 7 yang dapat C. yang biasanya bakal nge lulusin dengan tugas mendadak bilang: saya ga mungkin ngelulusin semuanya lagi.
ayeeeyayeeeyy..cemana mitos lama nya ini berubah pas giliran kita sih??

tiwi putri said...

woooooooooooow.... everything can't buy attitude but attitude can buy everything. lulus siklus= rajin+disiplin+sopan